Hotman Paris Hutapea Diamuk Ibu-Ibu saat Makan di Mal, Penyebabnya Tak Disangka

Rabu, 02 November 2022 - 18:37 WIB
loading...
Hotman Paris Hutapea...
Sifat sosial Hotman Paris Hutapea rupanya telah membuat beberapa orang jengah. Foto/Instagram Hotman Paris
A A A
JAKARTA - Sifat sosial Hotman Paris Hutapea rupanya telah membuat beberapa orang jengah. Alih-alih memuji kedermawanannya, pengacara kondang ini malah mendapat makian dari orang lain.

Sikap dermawan Hotman yang paling sederhana ditunjukkan lewat kebiasaannya membeli makanan khusus buat sang asisten rumah tangga (ART). Hotman membahas masalah ART ini sebagai responsnya atas kasus penyiksaan terhadap seorang ART di Bandung yang viral belum lama ini.

Hotman mengaku prihatin atas kasus tersebut. Ia tak habis pikir ada majikan yang bisa berlaku semena-mena terhadap ART-nya. Pasalnya, Hotman merasa kerap berlaku baik pada ART. Contoh sederhananya adalah membelikan makanan atau mengajak serta si ART makan bersamanya.



"Aku kalau pagi suka pesan makanan dan pembantu saya suka bingung. Saya suruh pesan tiga bubur kan. Nah pembantu saya bingung, banyak amat Pak? Padahal dua bubur itu kan sebenarnya buat ART, serius," ungkap Hotman dalam acara bincang-bincang pagi yang dipandu Rian Ibram, Dewi Perssik, Nassar, dan Caren Delano, dikutip Rabu (2/11/2022).

Hotman sendiri mengaku pernah mendapat teguran dari orang gara-gara terlalu peduli pada ART. Orang itu diduga sebagai majikan yang suka memperlakukan ART secara tidak pantas.

"Saya pernah memperhatikan, ada keluarga kaya makan di mal Kelapa Gading. Mereka makan, tapi pembantunya cuma lihatin saja," cerita sang pengacara.



Hotman berkisah, kala itu ia datang sendiri ke restoran. Karena peduli, ia lantas membeli makanan buat ART orang kaya tersebut. Melihat aksi Hotman, majikan si ART bukan senang, tapi malah marah-marah.

"Saya datang sendiri. Terus saya beli makanan, saya sodorkan itu makanan ke pembantunya. Majikannya marah-marah ke saya," ungkap Hotman.

Tak hanya sekali, Hotman juga pernah mendapat perlakuan yang sama dari seorang ibu yang merupakan istri warga Korea. Melihat si ibu dan keluarganya makan sendiri tanpa memberi pada ART, Hotman melontarkan teguran.

"You kasih kek. Mungkin karena orang Korea hak asasinya terlalu tinggi, jadi gue dimaki-maki sama istrinya. Apa urusan kamu? Ya namanya sama ibu-ibu, saya diam," cerita Hotman.
(tsa)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1928 seconds (0.1#10.140)